Selama lebih dari empat tahun, Future Skills by Pijar Foundation berupaya menghadirkan pendidikan gratis yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Indonesia. Melalui kurikulum yang dirancang untuk menyiapkan talent ready sesuai kebutuhan industri, Future Skills telah membantu 70.113 talenta yang tersebar di seluruh Indonesia.
Perjalanan Future Skills by Pijar Foundation dimulai dari permasalahan lebih dari 350.000 lulusan perguruan tinggi yang menganggur (Kemenristekdikti, 2020) dan hanya sekitar 22% lulusan perguruan tinggi di Indonesia memiliki keterampilan relevan dengan kebutuhan industri (McKinsey Global Institute). Future Skills by Pijar Foundation hadir sebagai jembatan yang menghubungkan kelompok yang membutuhkan pengetahuan dan keterampilan (masyarakat) dan kelompok yang memiliki sumber daya dalam memberikan pengetahuan dan keterampilan (mitra kolaborator: industri, NGO, lembaga pemerintah, dan lain sebagainya).
Dalam video ini, kami hadirkan cerita-cerita inspiratif dari para peserta Future Skills yang tumbuh bersama dalam ekosistem yang suportif dan berkualitas.
Read more